Rapat Persiapan Materi Rakor Desk Pilkada dan Kondusifitas Wilayah

Senin, 8 Juli 2024. Bertempat di ruang rapat Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Pemalang, Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tarsidik, S.IP., S.H., M.Si.) selaku Sekretaris Desk Pilkada Kabupaten Pemalang memimpin rapat persiapan materi untuk kesiapan Bupati dan Forkopimda mengikuti Rakor Desk Pilkada dan Kondusifitas Wilayah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Peovinsi Jawa Tengah. Pada rapat persiapan ini mengundang beberapa Perangkat Daerah yang terkait yaitu Dinas Komunikasi dan Informatika, Satuan Polisi Pamong Praja dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Pemalang, serta mengundang juga Bagian Umum dan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Pemalang. Rapat ini membahas terkait persiapan – persiapan yang dibutuhkan untuk Bupati Pemalang dan Forkopimda dalam Rakor Desk Pilkada dimaksud.

Rakor Membahas Rencana Tindak Lanjut Perangkat Daerah terhadap Rekomendasi DPRD pada LKPJ Bupati Pemalang ATA 2023

Bertempat di Sasana Bhakti Praja, Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Pemalang menyelenggarakan Rakor Membahas Tindak Lanjut Perangkat Daerah terhadap Rekomendasi DPRD pada LKPJ Bupati Pemalang ATA 2023. Dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, pada rakor ini hadir para Sekretaris Perangkat Daerah dan Pejabat yang mewakili, serta dibahas terkait rencana tindak lanjut Perangkat Daerah pada rekomendasi yang diberikan oleh DPRD. Dalam rakor ini juga menghadirkan Narasumber dari LPPM Universitas Diponegoro Semarang (Dr. Singgih Saptadi, S.T., M.T. dan Dr. Ary Arvianto, S.T., M.T.) yang memaparkan startegi-strategi tanggapan rekomendasi dari DPRD. Rakor ini dilaksanakan pada Kamis, 27 Juni 2024 (latepost)

Konsultasi Penerapan dan Pelaporan Standar Pelayanan Minimal (SPM) serta Rencana Aksi SPM

Diterima oleh Bapak Simon dan Ibu Diah Karina Sabaniah (Ahli Muda Perencana Daerah) pada Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah, Kementerian Dalam Negeri, Bagian Tata Pemerintahan melaksanakan kegiatan Konsultasi Penerapan dan Pelaporan SPM serta Rencana Aksi SPM. Dalam kegiatan ini Kabag Tapem dan tim mendapatkan pengarahan dan strategi-strategi dalam pelaporan SPM serta rencana aksi SPM di daerah. Jakarta, 29 Mei 2024 (latepost)

Rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Kabupaten Pemalang

Bertempat di Sasana Bhakti Praja diselenggarakan Rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Kabupaten Pemalang. Acara dibuka oleh Sekretaris Daerah (Heriyanto, S.Pd., M.Si.) mewakili Bupati Pemalang, dihadiri unsur Forkopimda, Ketua dan anggota Desk Pilkada serta anggota Sekretariat Desk Pilkada Kabupaten Pemalang. Tujuan diselenggarakan rapat ini untuk persiapan dan kesiapan penyelenggara dalam Pilkada 2024 serta untuk konsolidasi dan Kolaborasi Desk Pilkada 2024. Rapat ini diselenggarakan pada tanggal 18 April 2024 (latepost)

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pemalang dalam rangka Pembentukan Pansus LKPJ Bupati Pemalang ATA 2023

Bagian Tata Pemerintahan hadir pada Rapat Paripurna DPRD dalam rangka Pembentukan Pansus LKPJ Bupati Pemalang ATA 2023. 1. Rapat paripurna DPRD ini membentuk Pansus I s/d IV untuk melakukan tugas pembahasan LKPJ Bupati Pemalang ATA 2023 yang dilaksanakan pada tanggal 16 s/d 18 April 2024 bersama Perangkat Daerah. Rapat ini diselenggarakan DPRD Kabupaten Pemalang pada tanggal 1 April 2024 (latepost)