Monitoring pemungutan suara pilkada tahun 2024

Tim Sekretariat Desk Pilkada Kabupaten Pemalang mendampingi Tim Monitoring Pilkada dari Kementerian Dalam Negeri dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melaksanakan pemantauan pemungutan suara pada Pilkada Tahun 2024, Rabu 27 November 2024. Adapun beberapa TPS yang didatangi yaitu TPS khusus seperti TPS yang ada di Lapas, Dinas Sosial dan Pesantren serta TPS yang bersifat rawan

Monitoring kesiapan pilkada serentak

Tim Desk Pilkada Kabupaten Pemalang beserta Forkopimda melakukan monitoring kesiapan pelaksanaan Pilkada Serentak ke beberapa Kecamatan dan TPS yang ada di Kabupaten Pemalang, Dibagi dalam 2 (dua) tim, Bupati Pemalang (Mansur Hidayat, S.T., M.Ling) memimpin langsung monitoring di wilayah Kecamatan Pantura mulai dari Kecamatan Pemalang, Taman, Petarukan, Ampelgading, Bodeh, Comal sampai dengan Ulujami

Sedangkan Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang (Heriyanto, S.Pd., M.Si.) memimpin langsung monitoring di wilayah Kecamatan Selatan mulai dari Kecamatan Bantarbolang, Randudongkal, Warungpring, Moga, Pulosari, Belik sampai dengan Watukumpul

Serah Terima pelaksanaan tugas Pjs. Bupati Pemalang kepada Bupati Pemalang (definitif)

Diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Pemalang pada Minggu 24 November 2024. Pjs Bupati Pemalang (Agung Heriyanto, S.E., M.M.) secara resmi menyerahkan pelaksanaan tugas dan wewenang Bupati kepada Bupati Pemalang Definitif (Mansur Hidayat, S.T., M.Ling.) setelah masa cuti diluar tanggungan negara Bupati Definitif selesai. Pada kegiatan ini dihadiri dan disaksikan oleh Perangkat Daerah, Forkopimda dan beberapa Instansi vertikal serta Organisasi Kemasyarakatan

Rapat pembahasan draf Berita Acara Penegasan dan Perapatan Pilar Batas Daerah anatara Kab Pemalang dengan Kab Purbalingga

Pemkab Pemalang diundang oleh Pemkab Purbalingga terkait pembahasan draf Berita Acara Penegasan dan Perapatan Pilar Batas Daerah anatara Kab Pemalang dengan Kab Purbalingga yang akan ditandatangani oleh Kepala Daerah masing – masing sebagai bentuk kesepakatan dalam penentuan Batas Daerah. dilaksanakan di Pemkab Purbalingga pada rapat ini dihadiri oleh kedua Asisten Pemerintahan da Kesra dan personel lain yang memiliki keterkaitan perbatasan