Rapat Koordinasi dalam rangka Arahan Bupati Pemalang dan Wakil Bupati Pemalang

Senin 3/3/2025 pukul 21.00 WIB, Bupati Pemalang dan Wakil Bupati Pemalang memberikan arahan kepada Kepala Perangkat Daerah se Kabupaten Pemalang melalui kegiatan Rapat Koordinasi. Arahan ini bersifat tertutup yang dilaksanakan di ruang rapat setda

Menerima Kunjungan Pemkab Banjarnegara

Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Pemalang menerima kunjungan dari Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Banjarnegara pada Senin, 10 Februari 2025. Kunjungan tersebut berkaitan dengan persiapan kegiatan ziarah kubur mantan Bupati Banjarnegara yang dimakamkan di Kabupaten Pemalang, kegiatan ziarah ini dilaksanakan karena bertepatan dengan rangkaian Hari Jadi Kabupaten Banjarnegara

Bimbingan Teknis Rupa Bumi bagi Varifikator Kecamatan

Bagian Tata Pemerintahan menyelenggarakan Bimbingan Teknis Rupa Bumi bagi Varifikator Kecamatan pada Kamis – Jum’at, 19 s/d 20 Desember 2024. Bimtek ini diselenggarakan di Ruang Rapat Biro Pemerintahan, Otonomi Daerah dan Kerja Sama Setda Provinsi Jawa Tengah. dibimbing langsung oleh (Ibu Kuncarawati) 14 orang perwakilan kecamatan serius mengikuti kegiatan tersebut, nantinya personel kecamatan tersebut berlaku sebagai verifkator tingkat kabupaten untuk memverifikasi data rupabumi hasil survey para surveyor yang ada di Desa.

Rakor Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kabupaten Pemalang Triwulan IV

Bagian Tata Pemerintahan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kabupaten Pemalang Triwulan IV pada Rabu, 18 Desember 2024 di Sasana Bhakti Praja. Dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang (Heriyanto, S.Pd., M.Si.) rakor ini berjalan dengan tertib. Dilakukan pula penegasan – penegasan terkait dengan kondisi aktual dan krusial yang ada di Kabupaten Pemalang oleh Bupati Pemalang (Mansur Hidayat, S.T., M.Ling), beliau juga menambahkan terkait kegiatan – kegiatan persiapan jelang akhir tahun, peringatan Natal dan Pergantian Tahun 2025.